27/12/11

Artefak Cinta


Sudah tertulis di atas batu,
Hanya cinta sehebat waktu.
Akulah rakai pikatan yang membangun ini candi.
Seluruh kekuatan dan perhatian tercurah di sini.
Engkaulah prameswara,
Yang datang dan membaca relief dan artefaknya.
Dan kau akan tahu,
Yang terbaca di puncaknya adalah cinta.
Prasasti bagi ruang dan waktu yang rapuh.
Pegangan bagi hati kita sering terjatuh.

Di tabir malam kau bernyanyi di taman lumbini.
Suara bening yang mengambar dari lubuk hati.
Engkau putuskan memilihku sebagai jalan tengah.
Antara bumi dan hati: menyatu dan takkan belah.
Menjelmakan sungai.
Melayarkan perahu kita.
Ke samudra penuh cinta.

Aku membiarkanmu mencium keningku,
Karena apalah dayaku melawan kuatnya cintamu.
Engkau adalah kepercayaan
Tempatku menggantungkan harapan
Dian untuk menyusuri kehidupan.


Kudus, 2007

Tidak ada komentar:

SURAT CINTA UNTUK SAUDARA TUA

  SURAT CINTA UNTUK SAUDARA TUA Kau terlebih dulu ada Sebagai saudara tua yang setia Kau terlebih dulu berada di sini Siang malam diam-diam ...